Selasa, 09 Oktober 2012

Survei LI: Masyarakat Soppeng Puas Dengan Kinerja A. Soetomo Dan SYL.

Selasa, 09 Oktober 2012
SOPPENG - BAROMETER RAKYAT NEWS: Lembaga survei politik, ekonomi, dan Kebijakan Publik (LI) Latin Institute yang melakukan riset tentang kebijakan publik dan perilaku politik di kabupaten Soppeng baru-baru ini tepatnya dipertengahan agustus hingga awal september 2012, Menurut Direktur Komunikasi Dan Analisis Publik (LI) Latin Institute Alexander Labobar, Pada survei ini LI fokus pada penelitian pertanian, pendidikan, kesehatan, kedisiplinan dan perilaku politik masyarakat Soppeng terkait pilkada gubernur sulawesi selatan.

Menurut Alex, dalam survei ini kami mengambil responden sebanyak 480 orang yang tersebar di seluruh kecamatan di kabupaten soppeng, Survei ini untuk mengukur tingkat kepuasan masyarakat soppeng terhadap kinerja Bupati, Wakil Bupati dan jajarannya, dimana hasilnya, 82 % masyarakat soppeng merasa puas atas kinerja Bupati Soppeng H.A. Soetomo terhadap perhatian dia kepada sektor pertanian, pendidikan, kesehatan, dan kedisiplinan, hanya 10 % masyarakat Soppeng yang menyatakan kurang puas, sisanya yang 8 % Tidak memberikan Jawaban/Rahasia.

Menurut Alex untuk ukuran kepala daerah angka 82 % ini sangat memuaskan dan ini patut diapresiasi, tentunya ini bisa menjadi modal untuk regenerasi bupati Soppeng ini. Sedangkan untuk hasil survei perilaku politik terkait pilkada gubernur sulawesi selatan yang akan berlangsung awal 2013, 49 % masyarakat Soppeng memilih Paket Incumben Sayang Jilid 2, alasannya menurut mereka Gubernur dan wakil gubernur sangat membantu pemerintah kabupaten Soppeng dalam merealisasikan program pertanian, pendidikan, dan kesehatan. Disusul Paket Ilham-Aziz 29 %, Dan Paket Garuda-Na 4 %, Tidak Jawab/Rahasia 18 %.

Menurut Alex, tingkat kepecayaan survei ini 95 % dan margin of error 2 %, metodologi yang di gunakan adalah multistage random sampling acak berjenjang, sehingga survei kebijakan publik ini bisa di kombinasikan dengan survei perilaku politik, ungkapnya.
''(din/jar)

0 komentar:

Posting Komentar